Seven Knights Rilis Sequelnya 18 November 2020, Korean Version

Seven Knights Rilis Sequelnya 18 November 2020, Korean Version

Game seven knights telah merilis sequelnya pada tanggal 18 November 2020 (untuk korea selatan). Game kedua ini mengusung genre baru yaitu memperkenalkan genre MMO dikombinasikan dengan collection card game dan open world. Untuk lebih jelasnya kalian bisa menonton PV dibawah ini.

Seven knights 2 memberikan pengalaman baru yaitu mengoprasikan 4 karakter sekaligus secara bersamaan, dimana sampai saat ini MMO yang memberikan fitur pengoprasian 4 karakter sekaligus masih belum begitu populer. Sungguh langkah berani dari netmarble.

Fitur-fitur yang diberikan netmarble di seven knights 2 lumayan lengkap. Sebut saja mode boss raid sebanyak 8 player sekaligus, dan raid 4 player sekaligus. Bagi kalian yang suka dengan tantangan, wajib mencoba fitur keren ini.

Untuk aspek grafis, seven knights 2 memiliki grafis yang bagus & keren. Animasi skill tiap karakter berasa indah ketika ditonton. Tentu design karakter & NPC di seven knights 2 juga enak dilihat. Seven knights 2 memakai unreal engine. Dan engine game tersebut sudah terkenal sebagai salah satu engine game paling bagus saat ini dan bisa berjalan lancar di smartphone kita.

Seven knights 2 menyediakan lebih dari 46 karakter yang bisa dimainkan. Di index booknya sendiri masih banyak karakter yg dihidden. Pasti netmarble bakal menambah karakter-karakter baru dikemudian hari.

Fitur selanjutnya yang gak kalah keren adalah sistem Pet atau hewan peliharaan, fitur equipment, dan berbagai fitur untuk memperkuat karakter kita.

Open world yang disajikan di seven knights 2 juga luas banget, sehingga player tidak akan cepat bosen karena area yang bisa dijelajahi begitu luas. Dari area bersalju, area hutan hingga area gurun terdapat di game seven knights 2.